Selamat Datang di Website Resmi Desa Rengel "Terwujudnya Masyarakat Desa Rengel yang Progresif, Tangguh, Mandiri, dan Sejahtera Lahir Batin"

Artikel

WAJAH BARU PASAR DESA RENGEL

05 Oktober 2021 09:10:58  Admin Desa  1.551 Kali Dibaca  Berita Desa

Rengel.desa.id – Pemerintah Desa Rengel terus berkomitmen dalam meningkatkan pemberdayaan masyarakat pada sektor ekonomi. Hal tersebut dibuktikan dengan dilaksanakannya Pembangunan Pasar Desa Rengel tahun 2021. Pembangunan tersebut sebenarnya sudah dicanangkan pada APBDes tahun 2020, tetapi belum bisa terealisasikan dikarenakan adanya pandemi Covid-19. Sehingga di tahun 2020 semua kegiatan fisik banyak yang belum bisa direalisasikan, dan APBDes 2020 difokuskan untuk penanganan Covid-19.

    Menurut pelaksana kegiatan, Sutek Purnomo, mengatakan bahwa sumber anggaran pembangunan pasar berasal dari Dana Desa Rengel Tahun 2021 yaitu sebesar Rp 216.237.800. Anggaran tersebut digunakan untuk satu paket kegiatan meliputi pembangunan pagar depan, pagar timur, tempat parkir sisi timur pasar, rehabilitasi pagar pasar sisi utara dan pembangunan toilet di pasar kambing. “Untuk tenaga kerja pembangunan Pasar Desa Rengel kami memperkerjakan warga di lingkungan sekitar pasar. Tujuannya untuk menambah lapangan pekerjaan warga Desa Rengel”, ungkap Beliau.

    Sementara itu, Kepala Desa Rengel, Mohamad Mokhtar, berharap dengan adanya pembangunan fasilitas ini, dapat memberikan kenyamanan bagi pengunjung dan pedagang pasar. Dengan meningkatnya pengunjung pasar, maka akan berpengaruh terhadap pendapatan Pasar Desa Rengel. Sehingga dapat menambah jumlah Pendapatan Asli Desa (PAD) Desa Rengel, yang harapannya mampu meningkatkan kesejahteraan warga Desa Rengel. Pak Mokhtar sapaan akrab Beliau, berpesan pula kepada pengelola pasar, pedagang pasar dan pengunjung untuk tetap menjaga kebersihahan dan merawat aset yang sudah dibangun oleh Pemdes Rengel. “Jangan lupa pakai masker dan tetap patuhi protokol kesehatan” tambah Beliau. (SP&ALF)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Wilayah Desa

Tuban adalah Kita

Sinergi Program

Website Tuban
Pengaduan Masyarakat
Covid Jatim
Covid Tuban
JDIH Kabupaten Tuban

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Peta Desa

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.806
    Kemarin:1.368
    Total Pengunjung:643.759
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.90.33.254
    Browser:Tidak ditemukan