Geografis Desa
Desa Rengel merupakan salah satu desa yang berada di Kabupaten Tuban. Jarak tempuh Desa Rengel ke kebupaten Tuban yaitu sekitar 30 km, yang dapat ditempuh dengan waktu sekiar 60 menit. Secara Topografi Desa Rengel termasuk dataran sedang yaitu sekitar 56 m di atas permukaan laut. Desa Rengel memiliki luas wilayah seluas 750.600 Ha dengan jumlah penduduk mencapai 8.600 jiwa dengan rincian 4.802 penduduk laki-laki dan 4.670 penduduk perempuan, dengan jumlah kepala keluarga mencapai 2.669 KK. Secara administratif Desa Rengel terletak di wilayah Kecamatan Rengel yang berbatasan dengan desa-desa lain diantaranya:
- Sebelah utara: Desa Dahor
- Sebelah Barat: Desa Sawahan dan Desa Maibit
- Sebelah Selatan: Desa Sawahan dan Ngadirejo
- Sebelah Timur: Desa Sumberejo
Desa Rengel memiliki potensi yang baik dalam bidang pertanian, hal ini dapat dilihat bahwa mayoritas penduduk Desa Rengel bermata pencaharian sebagai petani. Komoditas yang diusahakan adalah tanaman pangan yaitu padi dan jagung dengan sistem pengairan air sungai dan untuk daerah pegunungan dengan tadah hujan.